Menampilkan postingan yang diurutkan menurut relevansi untuk kueri Android Xiaomi Terbaik. Urutkan menurut tanggal Tampilkan semua postingan
Menampilkan postingan yang diurutkan menurut relevansi untuk kueri Android Xiaomi Terbaik. Urutkan menurut tanggal Tampilkan semua postingan

Selasa, Januari 12

pojok android

Download 7 Aplikasi Kamera Fisheye Terbaik Untuk Android

Download 7 Aplikasi Kamera Fisheye Terbaik Untuk Android - Fisheye adalah sebuah gambar dari hasil kamera yang berbentuk lebih cembung atau mata ikan dari penghlihatan normal. Untuk para pecinta selfie, foto dari kamera fisheye dianggap menarik dan unik, dimana kita telah banyak menjumpai gambar dari kamera fisheye atau mata ikan di berbagai media sosial seperti BBM ataupun Instagram. 


Dalam dunia fotografi, gambar fisheye dihasilkan lewat kamera lewat lensa fisheye. Namun saat ini ada  beberapa aplikasi dan juga gadget yang bisa menjadikan gambar foto menjadi fisheye. Selain kamera DSLR ada kamera sport seperti Go Pro dan Xiaomi Yi yang juga bisa menghasilkan hasil gambar fisheye. Selain itu ada juga tambahan lensa fisheye untuk ponsel. Namun jika anda memiliki dana yang terbatas anda bisa menggunakan aplikasi kamera fisheye yang mampu menciptakan hasil foto menjadi cembung. Memang dari beberapa produsen ponsel fitur kamera fisheye sudah diterapkan pada kameranya seperti Xiaomi. Namun ada juga ponsel android yang tidak memiliki fitur fisheye di kamera bawaanya. Jika anda mengalami hal tersebut maka anda tidak perlu kawatir karena ada banyak aplikasi di Playstore yang menawarkan fitur kamera fisheye seperti di bawah ini  :

Download 7 Aplikasi Kamera Fisheye Terbaik Untuk Android

1. Fisheye Camera 

Fisheye Camera adalah salah satu aplikasi android dengan fitur kamera fisheye, dimana aplikasi ini dikembangkan oleh Photo Apps Developers. Walaupun penggunanya di ponsel android masih sedikit namun dari beberapa komentar aplikasi ini memiliki nilai yang cukup puas dari beberapa pengguna. Selain itu anda bisa memilih beberapa efek cembung yang menarik sehingga aplikasi ini patut untuk anda download

2. Cameringo Lite Efekefek Kamera

Untuk menghasilkan gambar foto fisheye anda bisa menggunakan aplikasi Cameringo Lite Efekefek Kamera. Aplikasi ini dikembangkan oleh Perraco Labs dan telah di download oleh jutaan orang dengan nilai yang cukup baik. Dari beberapa hasil komentar di Playstore aplikasi ini memiliki efek fisheye yang baik dengan tambahan filter yang menarik. Akan tetapi beberapa fitur yang ditawarkan tidaklah gratis jadi anda harus membayar beberapa rupiah untuk bisa menikmati fiturnya yang begitu menawan

3. Google Camera
Google Camera adalah apliaksi buatan google yang diciptakan untuk berfoto. Dari bebarapa fitur aplikasi kamera ini telah menawarkan fitur fisheye dimana fitur cukup bagus untuk menampilkan efek fisheye yang cembung. Selain efek fisheye aplikasi ini juga dilengkapi dengan efek yang sangat menarik dan cocok untuk anda yang berhobi selfi atau fotografi.

4. InstaFishEye untuk Instagram
Aplikasi Instafisheye juga tidak perlu diragukan lagi untuk membuat efek fisheye. Dimana apliaksi ini memiliki 5 efek yang akan membuat foto anda menjadi cembung. Namun saya aplikasi dipenuhi dengan iklan akan tetapi itu tidak masalah jika anda ingin mencoba efek fisheye dalam aplikasi ini

Baca Juga :

5. Fisheye Pro
Fisheye Pro adalah aplikasi kamera yang dikembangkan oleh R22 Software . Meskipun namanya pro aplikasi ini sebenarnya bisa dinikmati secara gratis bagi pengguna android. Selain fitur fisheye, aplikasi ini juga bisa anda gunakan untuk membuat kolase foto. Untuk fitur kamera fisheyenya sendiri memiliki 8 efek yang nyata sehingga anda memiliki banyak pilihan.

6. InstaFishEye Live

Jika Instafisheye Untuk Instagram tidak real time akan tetapi Insta Fisheye ini real time sehingga sebelum anda memfoto anda bisa memilih posisi yang pas. Seperti aplikasi yang lain aplikasi ini juga dibekali dengan fitur filter untuk foto yang dihasilkan sehingga membuat hasil foto fisheye anda semakin menarik. Jadi tidak heran jika aplikasi ini bisa menjadi pilihan anda.

7. FishEye Camera Studio
Satu lagi aplikasi kamera fisheye yang kami rekomendasikan yaitu aplikasi FishEye Camera Studio. Aplikasi ini terdapat 4 lensa fisheye yang bisa anda pilih sesuai keinginan anda. Untuk membuat efek menjadi lebih menarik aplikasi ini juga dibekali dengan filter yang cukup banyak sehingga anda tidak perlu khawatir.

Dari hasil jepretan menggunakan aplikasi kamera fisheye untuk android lumayan bagus, namun untuk menginginkan hasil yang maksimal anda bisa membeli lensa sungguhan agar gambar yang dihasilkan memuaskan anda. 
Read More

Minggu, Oktober 18

pojok android

Cara memblokir nomor hp dari panggilan masuk di android termudah

Cara memblokir nomor hp dari panggilan masuk di android termudah - Memiliki banyak kontak tentunya sangat menyenangkan apalagi jika banyak orang yang sering menghubungi kita lewat panggilan atau sms. Namun ada kalanya juga orang yang menghubungi kita baik lewat sms atau panggilan membuat kita jengkel karena mungkin saja mereka mengganggu atau hanya menjahili kita. Namanya orang pasti tidak suka di ganggu atau dijahili entah itu lewat lewat ponsel android atau yang lainnya. Untuk mengatasi itu anda bisa menggunakan fitur yang tersedia di hp android anda untuk memblokir nomor hpnya. 


Cara untuk melakukan pemblokiran agar tidak bisa menelpon anda pada nomor hp yang ada di hp android anda sangat mudah. Hanya melakukan beberapa langkah saja yang mudah dan tidak membutuhkan waktu lama.

Cara memblokir nomor hp dari panggilan masuk di android termudah

Banyak orang yang belum mengetahui cara memblokir nomor hp dari panggilan masuk padahal itu sangat mudah untuk dilakukan. Hal tersebut tentunya menghindari orang yang mengganggu anda lewat panggilan telepon. Nah berikut adalah cara memblokir nomor hp dari panggilan masuk di android termudah :


1. Buka menu panggilan, dial atau yang lainya, dimana intinya yaitu yang ada panggilan masuk ke hp android anda.
2. klik tombol 3 titik
3. Lalu pilih select atau pilih
4. Pilih kontak atau nomor yang ingin anda blokir, anda bisa memilihnya lebih dari 1
5. kemudian klik "tambahkan dalam daftar blokir" atau " Add to Auto Reject List" atau kata kata yang artinya sama.
6. Maka nomor hp yang anda pilih tadi masuk dalam daftar blokir

cara di atas tentunya berbeda dan tergantung ponsel android yang anda punya, namun pada intinya adalah sama. Nah saya akan membagikan lagi caranya, namun kali ini menggunakan ponsel Xiaomi Redmi 1S. Dimana cara blokir telepon sama seperti di atas namun ada sedikit perbedaan. Nah berikut adalah caranya :

1. buka menu panggilan

2. pilih kontak atau nomor yang ingin anda blokir
3. klik lalu tahan secara lama
4. lalu akan muncul pilihan

5. Pilih saja blokir
6. Maka nomor yang anda pilih tad masuk ke dalam daftar blokir

Baca Juga :
  1. CARA MENGETAHUI ORANG YANG COBA MEMBUKA KUNCI ANDROID
  2. 29 GAME MULTIPLAYER ANDROID TERBAIK DAN MENANTANG
  3. 9 LAUNCHER ANDROID TERINGAN dan TERBAIK


Bagaimana caranya sangat mudah untuk diterapkan bukan. Saya harapkan tutorial yang kopi android bagikan bisa anda pahami dan bisa diterapkan. Jika tiba tiba anda berubah maka anda bisa menghapus nomor hp tadi dari daftar blokir. Sekian informasi kami mengenai Cara memblokir nomor hp dari panggilan masuk di android termudah semoga memberikan manfaat untuk anda.
Read More

Senin, Januari 11

pojok android

Cara Ekstrak File RAR dan ZIP di HP Android

Cara Ekstrak File RAR dan ZIP di HP Android - File RAR atau ZIP adalah salah satu file yang berisi satu file atau beberapa file yang telah di kompres menjadi satu file. Fungsi file RAR sendiri adalah untuk memperkecil sebuah atau beberapa file ataupun juga untuk meringkas banyak file menjadi satu. Kita sering mendapati file RAR atau ZIP ini ketika mendownload sesuatu dari internet. Jika anda mendapati file RAR dan ZIP dan anda ingin membukanya maka anda membutuhkan aplikasi khusus untuk mengekstraknya. Dimana jika di PC bersistem WIndows maka biasanya menggunakan Winrar dan untuk di ponsel android anda juga membutuhkan aplikasi yang sejenis. 


Di Playstore anda akan ada banyak aplikasi yang menawarkan untuk bisa mengekstrak file RAR ataupun ZIP. Dari beberapa aplikasi kopiandroid.com merekomendasikan aplikasi RAR. Aplikasi RAR yang dikembangkan oleh RARLAB (published by win.rar GmbH)  ini adalah salah satu aplikasi android yang terbaik dengan fitur yang menarik. Selain bisa mengekstrak file RAR dan ZIP, aplikasi ini juga dapat berfungsi untuk file berformat TAR, GZ, BZ2, XZ, 7z, ISO, ARJ archives. Dengan fiturnya yang menarik maka tidak heran jika aplikasi ini telah di percaya oleh jutaan pengguna ponsel android dengan rating yang sangat bagus. 

Cara Ekstrak File RAR dan ZIP di HP Android

Sebelum anda mengekstrak file RAR atau ZIP pastikan anda mendownyadnya dan  menginstal terlebih dahulu aplikasi RAR di Playstore. Jika sudah ikuti saja tutorial di bawah ini :


1. Yang pertama adalah dengan membuka aplikasi RAR
2. Pilih file berformat RAR, ZIP atau file lain yang didukung yang ingin anda ekstrak
3. Lalu Tekan secara lama maka akan muncuk beberapa pilihan.
4. Lalu pilih Extract File atau Extract Here
5. Extract file berarti anda akan mengekstrak file yang ada di file ZIP, RAR atau yang lainya ke dalam sebuah folder khusus. JIka anda memilih "extract here" maka file yang ada dalam file RAR atau ZIP tersebut akan terekstrak ke folder dimana File RAR dan ZIP tersebut berada
6. Jika sudah selesai maka anda akan diarahkan dimana file yang ada dalam file RAR atau ZIp tadi terekstrak.
7. Selesai.

Baca Juga :

Bagaimana mudah bukan untuk mengekstrak file RAR, ZIP TAR, GZ, BZ2, XZ, 7z, ISO, ARJ archives menggunakan ponsel android. Namun pada beberapa ponsel seperti Xiaomi tidak membutuhkan aplikasi lagi karena anda bisa mengekstrak file RAR atapun ZIP menggunakan file explorer bawaan dari MIUI. Jika pada aplikasi bawaan ponsel anda belum memiliki fitur tersebut maka sebaiknya anda mengintsal aplikasi RAR. Jika tertarik silahkan download aplikasinya di Playstore di bawah ini:
Read More